Inilah Tips Cara Ampuh Agar Chanel Youtube Anda Sukses


   Cara agar chanel youtube sukses - Kita tahu, siapapun bisa dengan mudah membuat chanel YouTube, akan tetapi permasalahannya adalah tidak semua orang bisa membesarkan chanel yang dia buat. Seperti halnya sebuah blog, YouTube juga perlu dikelola dengan baik agar bisa bersaing dengan chanel yang lain. Mungkin hal ini tidak terlalu penting jika saja chanel Youtube hanya bertujuan untuk keisengan belaka. Namun, lain ceitanya jika anda menaruh harapan lebih terhadap chanel anda seperti menghasilkan uang, mempopulerkan sebuah produk, mengincar ketenaran dan lain-lain.

   Apabila anda memiliki tujuan persis yang telah disebutkan diatas, maka anda harus melakukan beberapa kiat agar chanel YouTube anda bisa disebut sebagai chanel yang sukses. Salah satu tolak ukur kesuksesan dan kepopuleran sebuah chanel YouTube dapat dilihat dari seberapa banyak jumlah subcriber yang telah dimiliki. Dari mana datangnya subcriber tersebut? seseorang tidak akan mau menjadi subcriber anda tanpa adanya sebab. Faktor utama penyebabnya adalah konten video yang berkualitas.

   Selain itu, video berkualitas juga hendaknya harus ditopang dengan strategi yang berkualitas pula. Sebagai YouTuber professional, anda tidak bisa tinggal diam setelah mengupload video. Kenapa? karena diluar sana ada banyak YouTuber yang siap bersaing dengan anda. Terlebih lagi jika anda membuat video dengan kata kunci yang terlalu umum, tentu hal ini akan semakin membuat persaingan kian ketat. Kalau sudah demikian, mau tidak mau anda harus menjadi yang terbaik diantara pesaing-pesaing anda.

   Bagi anda yang menghindari persaingan, satu-satunya jalan untuk bisa sukses dari YouTube adalah berani tampil beda. Mungkin anda bisa tenggelam diantara yang terbaik, tapi berani tampil beda akan membuat anda lebih terlihat. Lalu apa saja poin yang harus diperhatikan agar chanel YouTube kita bisa meraih keseuksesan? simak ulasannya berikut ini.

1. Menggunakan Sosial Media Pendukung

   Setelah membuat chanel YouTube pribadi, anda diharuskan mempromosikan chanel anda ke banyak orang. Upaya ini dilakukan sebagai cara anda untuk memperkuat branding sekaligus memperbanyak jumlah views di chanel YouTube anda. Semakin banyak views yang anda peroleh, peluang serta potensi mendapatkan subcriber pun semakin terbuka lebar.

   Kenapa views dan subcriber begitu penting? karena kedua hal ini sangat menentukan tinggi rendahnya nilai klik iklan anda nantinya. Meski dikenal sebagai sarana promosi yang krusial, nyatanya YouTube sendiri perlu pihak ketiga untuk bisa eksis di dunia maya. Dalam hal ini, anda bisa memanfaatkan sosial media pendukung untuk dijadikan pihak ketiga seperti Twitter, Facebook, Line bahkan Instagram.

2. Utamakan Sosial Media Paling Potensial Menurut Anda

   Tidak ada salahnya jika anda ingin mempromosikan chanel YouTube anda ke seluruh sosial media yang ada. Dari sekian banyak sosial media tersebut paling tidak anda harus punya satu yang paling diandalkan. Anda bisa saja menganggap semua sosial media bisa diandalkan, akan tetapi sebagai orang yang mengelola chanel sendirian, anda tidak bisa menghabiskan banyak waktu mempromosikan YouTube ke seluruh sosial media tersebut. Waktu yang seharusnya digunakan untuk membuat dan mengupdate video berkualitas, malah habis digunakan untuk promosi. Permasalahan inilah yang harus dihindari.

3. Promosikan Video Terbaik ke Sosial Media

   Lewat dari poin kedua diatas, disini saya anggap anda memilih Facebook sebagai sosial media paling potensial untuk dijadikan tempat promosi. Apabila anda ingin memperkenalkan chanel anda melalui video, pastikan video yang anda posting tersebut merupakan salah satu video terbaik dari chanel YouTube anda. Hal ini bertujuan untuk mengumpulkan sebanyak-banyaknya share dan like dari sana. Ketika video anda memperoleh banyak share dan like, inilah saatnya chanel anda banyak dikenal oleh pengguna sosial media. Jadi pikirkan kembali video yang akan diposting sebelum melakukan promosi, karena alih-alih ingin dikenal malah membuat branding chanel anda rendah dimata pengguna sosial media.

4. Konsisten Mengupload Video

   Ketika anda mempromosikan chanel anda ke sosial media, secara tidak langsung anda telah mulai menarik banyak penggemar. Seorang penggemar tentunya tidak sungkan untuk kembali mengunjungi chanel kita untuk mencari video yang mereka inginkan. Mereka kembali bukan untuk melihat video yang sudah mereka tonton sebelumnya, melainkan mencari video terbaru dari chanel kita. Maka dari itu, mengupload video secara konsisten sangat penting agar anda tidak kehilangan penggemar. Selain itu, konsistensi pun tetap harus anda jaga dari segi kualitas video. Jagalah loyalitas penggemar atau pengunjung anda lewat sajian yang sesuai mereka harapkan.

   Itulah beberapa tips yang bisa anda terapkan untuk meningkatkan popularitas chanel YouTube anda. Seperti yang telah kita singgung sejak awal, membuat YouTube dan mengupload video kedalamnya bukanlah bagian tersulit bagi seorang youtuber. Bagian tersulitnya adalah bagaimana cara kita mempopulerkan chanel dan menjaga kepopuleran tersebut.

Postingan terkait:

Penulis blog ini merupakan seorang mahasiswa berstatus jomblo yang mengisi kekosongan dengan kegiatan blogging (blogger jomblo). Saya berharap semua konten yang ada di blog ini bisa bermanfaat untuk kita semua.

Apa tanggapan Anda untuk "Inilah Tips Cara Ampuh Agar Chanel Youtube Anda Sukses"

Post a Comment

Beri komentar Anda di blog ini dengan cerdas dan etika yang baik :)