Ini Upaya Untuk Menjaga Kesehatan Sistem Reproduksi


    Cara Menjaga Kesehatan Sistem Reporduksi Reproduksi - Sistem reproduksi merupakan suatu rangkaian dan interaksi organ dan zat dalam organisme yang dipergunakan untuk berkembang biak. Pada suatu organisme, sistem reproduksi berbeda antara jantan dan betina. Untuk perempuan sistem reproduksi berpusat di ovarium. Ovarium tersebut memiliki peran menghasilkan ovum dan hormon (estrogen dan prosterogen). Ketika ovarium telah masak, sel telur akan dilepaskan dari ovarium, kejadian ini dikenal dengan istilah ovulasi. Sedangkan alat reproduksi pada pria memiliki sepasang testis, kegunaan testis ini berfungsi sebagai penghasil sperma dan hormon testosteron.

   Dilihat dari sturktur dan fungsinya, kedua alat reproduksi ini sangatlah berbeda untuk itu cara merawat dan menjaga nya pun tidaklah sama. Kali ini kita akan lebih memfokuskan cara perawatannya kepada sistem reproduksi pada perempuan terlebih dahulu. Tidak bisa dipungkiri menjaga kesehatan sistem reproduksi sangatlah penting terutama pada perempuan. Struktur kelamin perempuan bersifat sangat sensitif.

    Meskipun letaknya terlindungi, tidak serta merta kemaluan tersebut bebas dari bibit penyakit. Untungnya saluran vagina mampu membentuk suasana masamnya karena bantuan dari kuman dodrelein. Kuman ini tidaklah berbahaya bagi kesehatan vagina, justru dengan hadirnya kuman dodrelein akan menangkal masuknya bibit-bibit penyakit. Manfaat suasana masam pada vagina tidak boleh berkurang atau bahkan hilang.

    Seringkali tanpa disadari kebanyakan perempuan terlalu berlebihan dalam merawat kebersihan vaginanya. Kebiasaan yang biasa dilakukan adalah menyabuni vagina secara berlebihan serta menggunakan obat semprot pewangi. Padahal kedua metode tersebut akan mengganggu suasana masam pada vagina anda. Lalu bagaimana sebenarnya upaya yang baik dan benar dalam menjaga kebersihan alat reproduksi pada perempuan khusunya vagina? berikut pembahasannya.

Cara Menjaga Kesehatan dan Kebersihan Vagina

1. Gunakan Sabun yang Tepat.

  Penggunaan sabun lembut tanpa pewangi sangat direkomendasikan dalam upaya menjaga kebersihan. Maka dari itu sangat penting bagi kita memilih jenis sabun yang tepat. Sebelum mulai membersihkan vagina menggunakan sabun ada baiknya bersihkan terlebih dahulu bagian luar dengan air hangat. Air hangat dapat meciptakan efek rileks selain itu air hangat pun nyatanya mampu meredakan nyeri ketika menstruasi.

2. Gunakan Bahan Celana Dalam yang Tepat.

    Mengingat sensitivitas yang dimiliki oleh vagina membuat anda harus memperhatikan terbuat dari bahan apa celana dalam anda. Anda disarankan untuk mengenakan celana dalam berjenis tekstil yang terbuat dari serat alami seperti katun. Celana dalam dengan bahan yang demikian disarankan karena memungkinkan kulit tetap mampu bernapas sebab sirkulasi udara yang lancar. Gantilah celana dalam minimal tiga kali sehari apabila anda mengalami gangguan keputihan.

3. Tekhnik Membersihkan Vagina.

   Hal yang paling disepelekan oleh kebanyakan wanita adalah enggan memperhatikan tekhnik membersihkan vagina termasuk dalam hal "cebok". Salah satu penyebab kotoran dan virus masuk ke vagina adalah akibat dari kesalahan arah gerakan ketika membersihkan anus dan vagina setelah buang air besar maupun kecil. Inilah alasan kenapa begitu pentingnya tekhnik membersihkan untuk anda ketahui.

4. Mengganti Pembalut.

   Kebanyakan wanita haid seringkali menunggu waktu yang tepat untuk mengganti pembalutnya. Seperti wanita yang sibuk dengan pekerjaan sehingga tidak sempat mengganti pembalutnya padahal penggunaan pembalut dalam waktu yang lama sangat tidak sehat terhadap kebersihan vagina. Hendaknya gantilah pembalut minimal 4 jam sehari ketika anda terkena haid atau menstruasi.

5. Konsultasi.

    Selama anda belum bisa memastikan produk pembersih yang anda gunakan aman bagi kesehatan dan kebersihan vagina anda ada baiknya konsultasikan terlebih dahulu produk tersebut dengan dokter. Setidaknya setelah berkonsultasi anda dapat mengetahui apa efek samping dan kandungan didalam produk yang akan anda gunakan.

Postingan terkait:

Penulis blog ini merupakan seorang mahasiswa berstatus jomblo yang mengisi kekosongan dengan kegiatan blogging (blogger jomblo). Saya berharap semua konten yang ada di blog ini bisa bermanfaat untuk kita semua.