Kenali Penyebab Mata Minus Pada Anak


   Mata Minus - Banyak faktor yang bisa menyebabkan kita menderita mata minus salah satunya adalah faktor usia, tapi kenyataannya sekarang ini banyak usia remaja atau bahkan anak-anak menderita penyakit serupa. Mengapa hal demikian terjadi? ada banyak alasan untuk menjawab pertanyaan tersebut, selain karena faktor genetik dari orang tua, penyakit ini juga disebabkan oleh kebiasaan buruk. Seiring berkembangnya tekhnologi saya kira akan semakin banyak yang akan mengalami gangguan mata minus terutama pada anak- anak dan remaja.

    Di kota-kota besar sudah menjadi pemandangan yang biasa jika kita melihat anak diatas usia lima tahun menenteng gadget. Kesalahan kita sebagai orang tua adalah terlalu menuruti apa yang menjadi keinginan sang anak. Padahal jika dipikirkan gadget bukanlah perangkat yang terlalu penting bagi anak kita. Penggunaan gadget terhadap proses tumbuh kembang anak sangatlah besar dampaknya. Selain tidak baik untuk kesehatan gadget juga akan menghambat anak-anak berkembang di lingkungannya. Hal ini akan menyebabkan kesalahan pada pembentukan karakter anak. kepribadian yang tertutup dan sulit bersosialisasi adalah salah satu penyebabnya.

    Survei terbaru menyatakan bahwa anak-anak menghabiskan waktu minimal tiga jam di setiap harinya hanya untuk mengeploitasi gadgetnya tersebut. Baru-baru ini Departemen layanan kesehatan dan kemanusiaan Amerika Serikat melaporkan mengenai batas waktu maksimal memandangi komputer atau gadget, dan hasilnya adalah kita hanya diperbolehkan memandangi komputer dalam waktu tidak lebih dari dua jam dalam sehari. Bisa kita bayangkan betapa berbahayanya pengaruh gadget ini terhadap kesehatan mata mereka.

     Ketika seorang pengguna memfokuskan pandangannya pada layar maka dalam jangka waktu yang lama otot-otot kecil didalam mata akan terus menerus berkontraksi. Alhasil, akan berakibat terhadap keletihan mata dan kesulitan memfokuskan pikiran karena pandangan mulai perlahan kabur. Faktor usia seolah bukan lagi menjadi patokan kapan kita akan mengalami gangguan mata minus. Tidak sedikit lansia yang masih memiliki mata jernih dan sehat di usia tuanya karena gaya hidup sehat yang dijalaninya. Sebelum kita melihat apa saja kiat untuk menjaga kesehatan mata mari kita kenali terlebih dahulu apa saja kebiasaan buruk penyebabnya.

Kenali Penyebab Mata Minus Pada Anak

1. Melakukan Aktivitas yang Memforsir Mata Terlalu Lama

    Ada beberapa aktivitas yang bisa kita kategorikan sebagai aktivitas memforsir mata diantaranya adalah menghadap layar komputer, menonton televisi, bermain game dll. Setiap layar memiliki radiasi yang berbeda-beda tergantung jenisnya. Radiasi dalam layar ini tidak semuanya mampu di terima oleh panca indra termasuk indra mata. Untuk itu, seperti yang sudah saya beberkan diatas mata perlu istirahat agar bisa mengmbalikan kebugarannya.

2. Membaca terlalu dekat

    Sama halnya dengan aktivitas menonton televisi, membaca terlalu dekat juga akan membuat mata kita sulit mengatur refleksi nya. Kebiasaan buruk ini sering dijumpai pada anak-anak dan tidak terkecuali pada usia remaja. Membaca dengan jarak terlalu dekat dapat membuat menjadi tegang dan mengakibatrabun jauh dalam jangka panjang

3. Membaca dalam posisi berbaring/telentang

    Apakah anda sendiri atau anak anda sering melakukan hal ini? sebaiknya anda hentikan sesegera mungkin. Membaca dengan posisi ini memang cukup menyenangkan dibandingkan harus membaca sambil duduk. Sebenarnya permasalahnya ada pada arah cahaya lampu bukan dari posisi anda. Arah lampu yang tidak merata sulit diterima oleh retina mata. Jika sudah demikian, dalam jangka waktu tertentu mata akan mengalami penyakit minus dan silinder.

4. Jarang beraktivitas diluar rumah

    Apabila anak-anak terlalu asik dengan gadgetnya didalam kamar dan tidak pernah berniat untuk pergi main keluar maka kewajiban anda sebagai orang tua ataupun kakak untuk mengajaknya bermain keluar. Aktivitas didalam rumah yang minim cahaya tanpa sinar matahari akan membuat mata sulit menerima objek baik dalam jarak yang dekat maupun jauh.

5. Kurang memperhatikan makanan

    Sebelum memakan sesuatu ada baiknya kita tahu apa kandungan makanan tersebut minimal kita tahu seberapa baik makanan ini masuk kedalam tubuh. Penyebab mata minus juga bisa terjadi karena kebiasaan apa yang kita makan. Kurangnya kebutuhan nutrisi atau makanan minim vitamin terutama vitamin A berpotensi terserang mata minus.

Postingan terkait:

Penulis blog ini merupakan seorang mahasiswa berstatus jomblo yang mengisi kekosongan dengan kegiatan blogging (blogger jomblo). Saya berharap semua konten yang ada di blog ini bisa bermanfaat untuk kita semua.